Need help now? Call for a same-day consultation
- 0821-9006-5400
- lingkarcatrakomunika@gmail.com
Pasar digital membuka peluang bagi segala lini bisnis untuk berkembang lebih pesat. Namun, peluang yang besar ini tidak terhindarkan dari sejumlah tantangan yang muncul. Bahkan, dimulai tepat saat strategi membangun brand awareness dijalankan.
Tingginya kompetisi bisnis di ruang digital, menjadikan penciptaan identitas merek yang unik dan menarik menjadi lebih sulit. Belum lagi strategi terkait jangkauan audiens yang tepat dengan pesan yang relevan untuk segmentasi yang kompleks.
Melimpahnya konten online juga turut meningkatkan tantangan untuk bersaing meningkatkan brand awareness di platform online.
Ditambah lagi masalah terkait kepercayaan publik, mengingat di era digital ini informasi dapat dengan mudah dipalsukan dan disebarluaskan.
Kabar baiknya, jasa publikasi media online hadir sebagai solusi yang efektif mengatasi semua tantangan tersebut. Mengapa demikian? Temukan jawabannya dalam ulasan berikut, sekaligus untuk mengetahui panduan memilih, strategi efektif, serta studi kasus yang kerap terjadi.
Jasa publikasi media online bisa dikatakan efektif dalam meningkatkan brand awareness di era digital sebab dapat memberi sejumlah keuntungan.
Pertama, informasi mengenai merek Anda akan ditempatkan di sejumlah platform media ternama dengan kredibilitas yang terjamin.
Sehingga memungkinkan merek Anda mendapatkan jangkauan target audience yang luas. Bahkan, segmentasi target audiens yang kompleks sekalipun.
Tidak hanya itu, platform media yang populer pun turut mendorong kepercayaan konsumen terhadap merek Anda. Setelah sadar akan keberadaan merek Anda (brand awareness), mereka tidak segan melakukan interaksi dengan potensi terjadi transaksi pembelian.
Tahapan tersebut biasanya dimulai dari mencari informasi tentang produk/merek Anda melalui internet, memfollow akun media sosial, melihat-lihat katalog, hingga melakukan transaksi.
Keuntungan yang dijelaskan sebelumnya bisa Anda dapatkan dengan memilih penyedia jasa publikasi media online yang tepat. Terdapat beberapa kriteria yang perlu Anda pertimbangkan.
Perusahaan media online menawarkan berbagai jenis media online untuk publikasi press release minta. Mulai dari portal berita, media sosial, hingga website niche mereka.
Misalnya, jasa publikasi media online menyalurkan press release perusahaan Anda ke media online Detik. Detik memiliki portal berita detik.com, @detikcom di berbagai kanal media sosial, dan beberapa website niche seperti detikOto, detikHot, detikNet, detikFinance, detikFood, detikHealth, dan masih banyak lagi.
Masing-masing jenis media online yang ditawarkan, pastilah memiliki kelebihan dan kekurangan untuk publikasi press release.
Melihat kekurangan yang dimiliki masing-masing jenis media tentu bukanlah masalah dibandingkan kredibilitas dan jangkauan luas yang ditawarkan. Jauh lebih efektif dari publikasi melalui aset media yang dimiliki perusahaan.
Dengan penentuan tujuan kampanye konten dan target audiens yang tepat, tentu saja publikasi press release dapat memberi pengaruh yang sangat signifikan bagi perusahaan Anda.
Media online yang terkenal dan memiliki traffic besar tentu tidak sembarang melakukan publikasi. Beberapa strategi ini berpotensi meningkatkan press release tentang perusahaan Anda dipertimbangkan media online.
Penulisan yang menarik dan informatif merupakan kunci dari awal keberhasilan publikasi press release. Buat judul singkat dan jelas yang menggugah penasaran pembaca. Dengan isi konten yang informatif, relevan, serta aktual.
Pemilihan bahasa dalam press release tak kalah penting. Sederhana namun persuasif. Hindari penggunaan jargon yang sulit dipahami. Tambahkan kutipan dari tokoh penting atau sumber yang dapat meningkatkan kepercayaan dan kredibilitas informasi yang disampaikan.
Selama masyarakat masih mengandalkan Google dalam mencari informasi, strategi SEO (Search Engine Optimization) menjadi wajib diterapkan dalam penulisan press release.
Kaidah SEO terbukti meningkatkan visibility press release Anda di mesin pencari. Beberapa penerapan kaidah SEO sebagai berikut.
Jurnalis merupakan jembatan antara media online dan perusahaan. Hubungan yang baik dengan para jurnalis dapat memperhalus proses publikasi press release Anda. Berdasarkan pengalaman kami, begini caranya membangun hubungan baik dengan jurnalis.
Berikut kami berikan beberapa contoh press release yang ditulis dengan baik dan dilirik media online.
Baca Juga : Perbedaan Launching dan Release, Kapan Waktu yang Tepat Menggunakannya?
Beberapa contoh press release tersebut ditulis dengan menerapkan kaidah press release. Jasa publikasi media online adalah solusi tepat yang menawarkan layanan tersebut dengan jaminan diterbitkan di kanal media online populer dan kredibel.
Jika Anda berencana menggunakan jasa publikasi media online, biayanya bervariasi tergantung pada faktor-faktor seperti jenis media yang dipilih, jangkauan publikasi yang diinginkan, dan layanan tambahan yang disertakan.
Misalnya, biaya untuk publikasi di portal berita terkemuka lebih tinggi daripada di platform media sosial.
Biaya tersebut tentu sepadan dengan manfaat yang lebih besar, mulai dari meningkatkan brand awareness, mencapai target audiens yang luas, dan memperkuat kepercayaan konsumen secara efektif dan efisien.
Untuk mendapatkan hasil yang optimal sebagaimana yang kami sebut, Linkomunika adalah jasa publikasi media online yang bisa diandalkan.
Sejak tahun 2012, Lingkar Catra Komunika (Linkomunika) telah banyak menyediakan bantuan terhadap korporasi, instansi pemerintah, maupun bisnis perorangan yang membutuhkan strategi komunikasi hingga penyelenggaraan event yang tepat dan efektif. Dapatkan penawaran khusus dan konsultasi lebih lanjut melalui kontak.