Need help now? Call for a same-day consultation
- 0821-9006-5400
- lingkarcatrakomunika@gmail.com
PR Package kini bukan jadi istilah asing lagi, terlebih buat para influencer marketer. Memangnya apa sih PR Package ini? Nah, ini adalah singkatan dari Public Relation Package yang umumnya berupa kotak hadiah dengan beberapa produk di dalamnya untuk kemudian di kirimkan ke influencer tertentu.
Biasanya ini di lakukan untuk meningkatkan brand awareness suatu produk supaya lebih dikenal dikalangan konsumen target. Apalagi di era digital sekarang, persaingan jadi makin sengit.
Tapi dengan brand awareness yang baik, perusahaan pasti lebih mampu bersaing dan meningkatkan target penjualannya.
Salah satu cara meningkatkan brand awareness bisa dengan konsep influencer marketing yang saat ini juga tengah jadi tren di kalangan masyarakat luas.
Para influencer ini biasanya punya daya tarik yang tinggi sehingga produk yang di promosikan akan lebih di percaya konsumen.
PR Package terdiri dari dua kata, dimana PR merupakan singkatan dari public relasi atau bagian perusahaan yang punya tugas untuk menunjang bisnis melalui promosi. Sedangkan Package berarti paket atau kiriman.
Jadi PR Package ini bisa di artikan sebagai kiriman sebuah produk dari sebuah merek perusahaan kepada pihak tertentu yang bisa membantu mengenalkan produk mereka.
Penerima paket PR ini biasanya dari kalangan influencer yang punya jutaan pengikut di media sosial. Suatu brand nanti akan memilih influencer yang benar-benar sesuai dengan produk mereka.
Atau mereka juga akan mengirimkan PR paket ke pelanggan atau followers setia dengan tujuan menjalin kedekatan (customer loyalty) yang baik dengan pelanggan.
Bagi Anda yang tertarik untuk menggunakan PR paket sebagai salah satu strategi pemasaran, berikut beberapa produk yang bisa kamu sertakan:
Pastikan PR Package yang di kirimkan memiliki produk terbaru atau produk utama dari brand yang akan di promosikan. Atau Anda juga bisa memilih beberapa produk lain yang sekiranya bisa menarik minat audiens target.
Dalam paket yang akan di kirimkan sertakan juga informasi pers, daftar harga, foto, atau konten sejenis yang akan membuat influencer jadi lebih mudah untuk mengenalkan produk.
Supaya influencer yang dikirimi paket bisa memahami produk dengan lebih jelas, jangan lupa untuk menyertakan materi promosi berupa brosur atau pamflet yang berisi manfaat, fitur, kegunaan, atau cara pemakaian suatu produk.
PR Package akan membantu mengenalkan suatu brand ke penerima (influencer), lalu jika penerima terkesan dan merasa puas dengan produk yang dikirimkan, mereka akan membagikannya lewat konten di media sosial.
Ini artinya PR paket memberikan keuntungan bagi kedua belah pihak, baik dari pengirim maupun penerima. Lalu memangnya apa saja manfaat dari PR paket ini bagi merek/brand pengirim dan influencer atau penerima? Berikut informasinya:
Manfaat dari PR Package untuk merek bisa sangat beragam, lho! Terlebih lagi di sisi pemasaran produk sebuah brand. Berikut adalah beberapa manfaat utama dari PR paket ini:
PR paket akan membantu mengenalkan produk dan layanan suatu brand pada influencer dan audiens target. Sehingga konsumen akan lebih mengenal produk yang di tawarkan dan kesadaran akan merek tersebut akan meningkat.
Mengirimkan PR paket kepada influencer atau pelanggan setia akan membantu brand membangun citra positif nya di kalangan konsumen. Dengan begitu hubungan baik dan kerjasama jangka panjang juga kemungkinan besar akan terjadi.
PR paket juga akan membuat suatu brand/merek mendapatkan review yang unik dan informatif dari influencer secara cuma-cuma tanpa perlu melakukan endorsement.
Selain memberikan manfaat besar bagi suatu merek, PR Package juga memberikan nilai tambah bagi influencer atau pihak penerima. Berikut adalah beberapa manfaat yang akan di dapatkan:
PR paket akan membuat influencer bisa mencoba produk terbaru sebuah brand bahkan sebelum produk itu launching di pasaran. Selain itu influencer juga akan mendapatkan ide konten terbaru untuk dibagikan ke pengikut mereka.
Menerima PR Package dari brand tertentu akan membantu influencer dalam membangun relasi yang lebih luas dan menjalin hubungan yang lebih dekat dengan brand pengirim.
Tentunya ini akan membuat influencer punya peluang lebih besar untuk melakukan kerjasama atau projek lanjutan di lain hari.
Baca Juga : Jasa Publikasi Media Online: Strategi Ampuh Tingkatkan Brand Awareness
Menentukan produk yang akan di kirimkan melalui PR paket bisa jadi hal yang sulit, apalagi buat brand yang baru menggunakan strategi marketing satu ini. Oleh karena itu, yuk simak tips membuat yang menarik berikut:
Tips pertama yang perlu diperhatikan adalah target influencer yang dituju dan produk yang akan di kirimkan. Jangan sampai nantinya Anda salah memilih target influencer, dan mengirimkan produk yang tidak sesuai dengan mereka.
Jika Anda akan memasarkan produk kosmetik, pastikan Anda memilih beauty influencer bukannya food influencer.
Kemasannya juga penting untuk di perhatikan. Karena jika kemasan yang yang digunakan unik dan menarik perhatian maka akan ada peluang lebih besar untuk mereka mempostingnya di media sosial sebagai video unboxing.
Sebaiknya gunakan box bertuliskan nama brand, atau gunakan pita dengan hiasan nama brand di atasnya. Anda juga bisa menggunakan label pengiriman custom supaya paketnya jadi lebih menarik saat di video.
Menambahkan catatan atau surat kecil dengan pesan personal juga bisa membuat PR Package jadi lebih menarik, lho! Selain itu catatan ini juga akan membuat penerima merasa di istimewakan dan pengalaman unboxing jadi lebih berkesan.
Itulah dia ragam manfaat dari PR Package dan bagaimana membuat PR Package yang menarik untuk para influencer. Tentunya memilih strategi pemasaran satu ini akan menjalin hubungan mutualisme yang baik antara suatu brand dan influencer.
Bagaimana, tertarik untuk menggunakannya? Atau Anda seorang influencer yang tertarik untuk bekerja sama dengan brand pengirim PR Package?
Yuk hubungi tim Linkomunika sekarang juga! Disini kami akan membantu Anda untuk mengenal PR Package dan bagaimana strategi ini bisa menaikkan pemasaran suatu produk lebih cepat.